Letitia Wright Alami Kecelakaan di Lokasi Syuting Black Panther 2, Begini Kondisinya
loading...
A
A
A
JAKARTA - Film sekuel Black Panther , menyandang subjudul Wakanda Forever , kini sedang dalam proses produksi di Boston, Massachusetts. Namun, nampaknya proses syuting tersebut harus berhenti sementara karena kecelakaan yang dialami aktor Letitia Wright , pemeran Shuri.
Dilansir dari IGN, Minggu (29/8/2021), Letitia Wright dikabarkan dilarikan ke rumah sakit setelah sebuah kecelakaan yang melibatkan sebuah alat berat di lokasi syuting Boston. Menurut pengakuan representatif Marvel Studios, Letitia kini sedang dirawat secepat mungkin.
“Letitia kini sedang berada di rumah sakit lokal Boston dan akan segera keluar setelah dokter merasa Ia sudah aman untuk kembali ke lokasi,” ujar pernyataan Marvel Studios.
Di film pertama Black Panther tahun 2018 silam, Letitia pertama kali muncul di jagat sinema Marvel sebagai Shuri, adik dari T’Challa alias Black Panther yang jenius dan gemar menciptakan gawai canggih untuk para warga Wakanda. Setelah debut di Black Panther, Letitia pun turut muncul di film-film Avengers: Infinity War dan juga Avengers: Endgame.
Produksi film Black Panther: Wakanda Forever dimulai pada akhir Juni kemarin. Seperti film pertamanya, Wakanda Forever akan ditulis dan disutradarai Ryan Coogler. Selain mengembalikan sang sutradara, banyak aktor yang dikabarkan akan kembali ke film ini meski Marvel Studios belum mengumumkan para pemain secara resmi.
Meski kini Chadwick Boseman, pemeran Black Panther, sudah tiada, Presiden Marvel Studios Kevin Feige meyakinkan para penggemar bahwa peran T’Challa tak akan diberikan ke aktor lain untuk menghormati warisan Chadwick.
Black Panther: Wakanda Forever direncanakan tayang pada bulan Juli 2022.
Dilansir dari IGN, Minggu (29/8/2021), Letitia Wright dikabarkan dilarikan ke rumah sakit setelah sebuah kecelakaan yang melibatkan sebuah alat berat di lokasi syuting Boston. Menurut pengakuan representatif Marvel Studios, Letitia kini sedang dirawat secepat mungkin.
“Letitia kini sedang berada di rumah sakit lokal Boston dan akan segera keluar setelah dokter merasa Ia sudah aman untuk kembali ke lokasi,” ujar pernyataan Marvel Studios.
Di film pertama Black Panther tahun 2018 silam, Letitia pertama kali muncul di jagat sinema Marvel sebagai Shuri, adik dari T’Challa alias Black Panther yang jenius dan gemar menciptakan gawai canggih untuk para warga Wakanda. Setelah debut di Black Panther, Letitia pun turut muncul di film-film Avengers: Infinity War dan juga Avengers: Endgame.
Baca Juga
Produksi film Black Panther: Wakanda Forever dimulai pada akhir Juni kemarin. Seperti film pertamanya, Wakanda Forever akan ditulis dan disutradarai Ryan Coogler. Selain mengembalikan sang sutradara, banyak aktor yang dikabarkan akan kembali ke film ini meski Marvel Studios belum mengumumkan para pemain secara resmi.
Meski kini Chadwick Boseman, pemeran Black Panther, sudah tiada, Presiden Marvel Studios Kevin Feige meyakinkan para penggemar bahwa peran T’Challa tak akan diberikan ke aktor lain untuk menghormati warisan Chadwick.
Black Panther: Wakanda Forever direncanakan tayang pada bulan Juli 2022.
(hri)